Berwisata Di Mexico Bertema Korupsi

Meksiko kini punya tur bertema korupsi. Tur dengan bus yang diberi nama Corruptour ini memberikan wisatawan untuk mengeksplorasi sisi gelap Monterrey, salah satu kota industri terbesar di Meksiko. Dengan bus berwarna biru yang dihiasi gambar para politikus dengan kepala babi dan tikus sedang memperebutkan berkarung-karung uang, peserta diajak untuk menjelajahi 10 tempat yang dianggap sebagai pusatnya korupsi, kolusi, dan nepotisme.

Bus akan berhenti di tempat-tempat berkumpulnya kartel narkoba serta gedung-gedung pemerintahan yang dianggap sebagai simbol penyalahgunaan kekuasaan. Casino Royale, lokasi kasus pembakaran di mana 52 orang tewas dan pemukiman penduduk yang terbengkalai karena dana yang dikorupsi pun menjadi lokasi perhentian.

Tur ini berlangsung selama satu jam penuh. Sepanjang perjalanan, kaset rekaman yang menjelaskan detail penyalahgunaan uang dan kekuasaan di gedung-gedung tersebut diputar. Corruptour merupakan inisiatif kelompok aktivis anti-korupsi Meksiko. Untuk mengikuti tur ini, wisatawan sama sekali tidak dipungut biaya.

"Tur bus ini bertujuan untuk menyadarkan warga dengan contoh nyata dampak korupsi," tutur Miguel Trevino, salah satu organisator Corruptour. Corruptour baru dimulai beberapa minggu lalu. Namun tur unik ini sudah menarik perhatian warga Monterrey dan media massa Meksiko.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel